TENTANGnews - Bila ada yang  mempunyai gejala penyakit ginjal tidak perlu galau atau risau, kehidupan normal seperti biasa tetap dijalani dengan baik, malah dianjurkan untuk tetap melakukan olahraga dan makan yang teratur,  karena makan juga faktor yang penting kesehatan ginjal.

Langkah-langkah pencegahan untuk menghindari rusaknya ginjal adalah :
Berhenti Merokok
Merokok dipandang dari sudut manapun akan merugikan anda, karena didalam setiap Rokok terkandung Nikotin yang dalam jangka waktu panjang akan merusak organ-organ yang penting didalam.

Olahraga
Melakukan Olahraga secara rutin dan teratur, yang di anjurkan disini adalah olahraga yang tidak berat tetapi teratur. Bila olahraga ringan tetapi teratur akan lebih baik daripada olahraga berat tapi tidak teratur. Misalnya anda bisa jalan santai setiap pagi atau bersepeda 1 sampai 2 jam setiap minggu.

Mengurangi makanan Berlemak
makanan Berlemak akan meneyebabkan kandungan kolesterol didalam darah anda akan meningkat, maka dari itu sebisa mungkin dihindarkan.

Melakukan  Geneal CheckUp
gagal Ginjal dapat dicegah dengan cara melakukan pemeriksaan secara rutin, misalnya anda rutin memeriksa gangguan Ginjal seperti kencing Batu dan Prostat, Dapat mencegah munculnya gagal ginjal.

Minum  Air Putih
Minum Air putih yang cukup, menghindari konsumsi jamu atau herbal yang tidak jelas, menghindari konsumsi Obat-Obatan secara sembarangan .


Post a Comment

Powered by Blogger.